top of page

Letusan Gunung Marapi Disebut Bisa Picu Aktivitas Gunung Fuji di Jepang, Ini Kata PVMBG


Media sosial TikTok ramai membahas soal letusan Gunung Marapi di Kabupaten Agam dan Tanah Datar, Sumatera Barat yang disebut bisa memicu aktivitas Gunung Fuji yang berlokasi di Jepang. "Gunung Marapi di Sumatera Barat erupsi besar-besaran, Fuji San Jepang jangan sampai tahu," tulis video berdurasi 47 detik itu.


Warganet menyebut, Gunung Marapi dan Gunung Fuji termasuk dalam ring of fire atau cincin api Pasifik yang menyebabkan wilayah Indonesia rawan dilanda bencana gempa bumi dan gunung meletus. "Karena mereka ini (Gunung Marapi dan Gunung Fuji) sebenarnya ada jalurnya sendiri atau bisa disebut ring of fire. Jadi ketika Marapi melutus otomatis semuanya bangun," tulis seorang warganet dalam komentar unggahan tersebut.


Sebagai informasi, ring of fire merupakan rangkaian gunung berapi sepanjang 40.000 km dan situs aktif seismik yang membentang di Samudra Pasifik. Sabuk ring of fire ini mengikuti rantai busur pulau seperti Tonga dan News Hebrides, Indonesia, Filipina, Jepang, Kepulauan Kuril, dan Aleutians, serta busur lainnya. Adapun Gunung Fuji merupakan gunung api tertinggi di Jepang yang masih aktif. Gunung tersebut terakhir kali meletus pada 1707-1708. Lantas, benarkah letusan Gunung Marapi memicu aktivitas Gunung Fuji?



Postingan Terakhir

Lihat Semua

Σχόλια


bottom of page