top of page

Kenal Lebih Dekat Istana Gyeongbokgung

21-03-2019 Siapa yang tidak mengenal negeri ginseng alias Korea, Negeri yang menajadi tolak ukur Kpop dunia ini pun, ternyata menyimpan banyak pelajaran sejarah mengenai kerjaan loh, Kali ini kita akan mengulas salah satu istana di Negeri Ginseng ini, Istana Gyeongbokgung. Istana Gyeongbok adalah sebuah istana yang terletak di sebelah utara kota Seoul (Gangbuk), Korea Selatan. Istana ini termasuk dari 5 istana besar dan merupakan yang terbesar yang dibangun oleh Dinasti Joseon. Istana Gyeongbok aslinya didirikan tahun 1394 oleh Jeong do jeon, seorang arsitek. Istana ini hancur pada saat invasi Jepang ke Korea tahun 1592-1598 dan dibangun lagi selama tahun 1860-an dengan 330 buah komplek bangunan dengan 5.792 kamar. Berdiri di wilayah seluas 410.000 meter persegi, Istana Gyeongbok adalah simbol keagungan kerajaan dan rakyat Korea. Setelah pembunuhan Maharani Myeongseong oleh mata-mata Jepang pada tahun 1895, Raja Gojong meninggalkan istana ini bersama anggota keluarganya yang lain dan tidak akan pernah kembali.

Pada tahun 1911, pemerintahan Jepang yang sedang menjajah Korea menghancurkan semua bangunannya kecuali 10 bangunan utama, dan membangun Bangunan Pemerintahan Utama Jepang untuk gubernur jenderal Korea di depan Ruangan Tahta. Bangunan utama dari Istana Gyeongbok termasuk Geunjeongjeon, Ruangan Tahta Raja (yang merupakan harta nasional Korea Selatan nomor 223) dan Paviliun Gyeonghoeru (harta nasional nomor 224) yang memiliki kolam bunga teratai dan bertiangkan 48 buah tonggak granit. Istana Gyeongbok saat ini dibuka untuk umum dan Museum Nasional Rakyat Korea (National Folk Museum of Korea) berdiri di dalamnya.


Banyak rakyat Korea yang berharap pemerintahnya dapat mengembalikan bentuk asli istana. Berkat kerja keras arkeolog, 330 bangunan berhasil dibangun kembali. Saat ini gerbang masuk istana (Gwanghwamun) sedang direnovasi untuk dibuat kembali seperti pada asalnya dan diperkirakan selesai tahun 2009. Ada beberapa tempat loh diistana Gyeongbokgung ini, berikut ulasannya.


1. Geunjeongjeon (Imperial Throne Hall)

Ini adalah tempat pertemuan para pejabat kerajaan, tempat di mana raja mengeluarkan pernyataan, menyambut utusan asing, juga tempat penobatan keluarga kerajaan seperti diangkatnya raja baru, ratu dan sebagainya.


2. Gyeonghoeru (Paviliun)

Bangunan ini terletak di samping bangunan utama yaitu Geunjeongjeon. Sangat menarik dan cantik karena Gyeonghoeru dibangun di atas pulau buatan di tengah danau dan menunjukkan ciri dari arsitektur tradisional Korea yang menggabungkan kemegahan dan kesederhanaan. Suasana yang nyaman sekaligus damai benar-benar terasa di sini.


3. Hyangwonjeong (Paviliun)

Bisa dibilang ini adalah paviliun khusus untuk raja karena dibangun atas perintahnya sendiri. Tempat ini menjadi tempat bersantai dan ruang pribadi sang raja. Seperti halnya paviliun Gyeonghoeru, Hyangwonjeong juga dikelilingi kolam yang cantik dan menenangkan. Sebuah jembatan panjang dibuat untuk menghubungkan Hyangwoenjeong dengan istana.


4. Geoncheonggung (Istana)

Istana ini dulunya adalah tempat tinggal raja Gojong dan istrinya ratu Myeongseong. Di tempat ini pula ratu dibunuh dengan kejam dan brutal oleh agen Jepang. Di Geoncheonggung ditempatkan benda-benda kerajaan yang dapat dinikmati para pengunjung.


5. Gwanghwamun dan Heungnyemun (Gerbang)

Gwanghwamun adalah gerbang utama istana yang terletak di sebelah selatan. Sedangkan Heungnyemun adalah gerbang terbesar ke dua setelah Gwanghwamun. Gwanghwamun memiliki tiga pintu, pintu tengah diperuntukkan bagi sang raja, dan dua sisanya adalah untuk para pejabat kerajaan. Lokasi gerbang ini telah berubah dari lokasi gerbang sebenarnya yang rusak parah karena perang kependudukan antara Jepang dan Korea. Heungnyemun juga sudah dibangun lagi karena gerbang aslinya sudah hancur sepenuhnya.


Apabila kamu kelaparan saat sedang menikmati keindahan arsitektur istana Gyeongbok, kamu bisa makan di beberapa restoran yang berada di sekitar istana. Misalnya ada Waffle Bant atau kamu juga bisa mencoba berbelanja cemilan di Han-Min yang menyediakan berbagai makanan ringan sembari kamu menikmati indahnya istana ini. Jangan lupa untuk mengarahkan kamera kamu ke situs bersejarah ini untuk mengabadikan moment berharga kamu di lokasi bersejarah ini. Setidaknya usahakan untuk datang pada pagi hari supaya kamu bisa mendapatkan gambar terbaik di istana ini. Gyeongbokgung Palace buka setiap hari Rabu hingga Senin dan tutup setiap hari Selasa. Kamu harus membayar sebesar 3.000 Won untuk dewasa (19-64 tahun) dan 1.500 Won untuk anak-anak (7-18 tahun). Jika datang bersama rombongan, tiket akan lebih murah. Semoga artikelnya bermanfaat yaaa :)


Untuk Info lebih lanjut mengenai pembelajaran bahasa Korea dapat menghubungi :

Admin : +6285266840608

Admin : +6285266101952

WEB : www.Bamboocyberschool.com

Instagram : Bamboocyberschool

Facebook : Bamboocyberschool

Postingan Terakhir

Lihat Semua

Commentaires


bottom of page