top of page

10 Brand Fashion Korea yang Perlu Bambooers Ketahui

(28/06/2019) Annyeong, Bambooers! Kali ini kita akan menyajikan daftar label suguhan negri gingseng yang sedang menjadi pusat perhatian para pecinta mode dari kutipan Michelle Othman salah satu penulis blog di Harper’s Bazaar Indonesia.


Fenomena idol K-Pop dan selebriti K-drama membawa Korea Selatan sebagai salah satu fokus utama dunia. Tak hanya itu, label mode dan kreasi desainer lokal pun turut kecipratan perhatian, terutama sepuluh brand berikut ini yang wajib Bambooers simak! Siapa tahu ada brand favorit dari salah satu idol favorit Bambooers.

1. 87 MM




Label fashion rancangan trio model pria tersohor ini mengusung gaya street style ala Korea dengan padu padan yang apik. Wonjoong Kim, Chan Kim, dan Jiwoon Park berhasil menjual seluruh koleksi pertamanya dalam waktu empat hari dan membawa mereka ke panggung Paris Fashion Week. Anda akan melihat desain rileks, semburat palet cerah, statement coat, ataupun teknik tailoring yang unik.

2. 8 Seconds




Siapa bilang gaya santai tidak bisa tampak impresif? Melalui pilihan bahan yang di antaranya adalah crochet, denim, knit, dan corduroy diolah secara atraktif. Misal, sweater over sweater, namun dengan cara pakai yang berbeda. Atau hoodie over hoodie, tetapi dalam material yang berbeda sehingga memberi efek dramatis.


3. 99%IS




Desainer Bajowo mengadopsi budaya punk dan rock sebagai estetika utama kreasi pakaiannya. Ada pula implementasi konsep DIY sebagai penghias rancangan. Bisa dikatakan label ini termasuk streetwear couture, dengan kredibilitas yang autentik penuh grafiti dan semarak elemen. Salah satu penikmat koleksinya adalah ikon pop G-Dragon. Dilihat-lihat memang gayanya G-Dragon banget sih...


4. Ader Error




Temui seruan slogan dan siluet ekstra dalam tampilan athleisure bersentuhan nuansa vintage pada busana unisex. Bisa dibilang streetwear brand yang sudah berdiri sejak tahun 2014 ini serupa label fashion Vetements versi Korea Selatan, yakni selalu siap menyuguhkan koleksi menyegarkan untuk para youngster tiap musimnya.


5. Gentle Monster




Fenomena bingkai tidak biasa menjadi tren masa kini. Dari Korea Selatan, Shanghai, Los Angeles, hingga London, label kacamata ini tak hanya senantiasa mengejutkan para penikmat mode dengan kreativitas rancangannya namun juga instalasi-instalasi konseptual pada setiap butik mereka. Boleh juga yang penasaran dengan kacamata-kacataman fancy ini.


6. Kye




Semangat jiwa muda sangat sesuai dengan DNA clothing brand ini. Setelah meraih nominasi dari ajang LVMH Prize di tahun 2014 dan Woolmark prize di 2017, kreasi andalannya menjadi ikonis sehingga membuahkan proyek kolaborasi bersama Adidas dan label kecantikan, Shu Uemura. Tak heran jika idol CL dari 2NE1 maupun Kim Kardashian turut memakai koleksi rancangan Kathleen Hanhee Kye itu. Wow!

7. Moon Choi Studio




Perancang busana yang berbasis di New York ini memiliki teknik craftsmanship yang distingtif. Ia dapat menyeimbangkan pola desain maskulin dengan aksen feminin secara subtil. Contohnya tuxedo yang dikombinasikan dengan atasan bermaterial tembus pandang atau ilusi rok yang berbentuk serupa celana. Salah satu penggemar busananya adalah Bella Hadid.

8. Rejina Pyo



Inspirasi grafis dan eksploitasi warna yang tidak biasa ditampilkan secara artistik dan elegan oleh desainer satu ini. Kepiawaiannya akan formasi desain membuat sang label berada di agenda runway London Fashion Week tahun lalu.


9. SJYP




Label yang dinamakan dari akronim nama duo desainer, Steve Jung dan Yoni Pai menampilkan koleksi denim dalam kontruksi menarik. Dari jaket Sherpa dengan aksen denim hingga teknik patchwork dengan beragam material.

10. Wooyoungmi



High-end menswear brand ini mengambil fine art dan arsitektur sebagai referensi rancangannya. Siluet modern dan konservatif dengan detail yang presisi menawarkan imaji busana pria dalam suguhan apik.

Wah, keren-keren banget kan? Mungkin bakal jadi referensi baru untuk Bambooers, nih! Apakah Bambooers tertarik untuk mencoba salah satu brand-brand terkenal diatas? Annyeong!


Untuk Info lebih lanjut mengenai pembelajaran bahasa Korea dapat

menghubungi :

Admin : +6285266840608

Instagram : Bamboocyberschool

Facebook : Bamboocyberschool

Postingan Terakhir

Lihat Semua

Comments


bottom of page